Minggu, 21 Januari 2018

TUTORIAL PHOTOSHOP Membuat Buble text efect

Bubble text effect 

Pada kesempatan ini saya akan memposting cara membuat tulisan berefek gelembung(Bubble text effect)seperti pada gambar dibawah ini:

Langkah 1(Membuat dokumen dan background)

Seperti biasa untuk langkah pertama kita akan buat dokumen baru dan menyetting background
untuk dokumen nya buat 3000x2500 Pixel


Setelah selesai membuat dokumen baru,kita akan memberi warna pada background,mari ikuti instruksi dibawah ini klik icon nya yang ada dipaling bawah lalu pilih gradient


Untuk warna anda yang memutuskan sendiri carilah warna yang contrast nya bagus,lalu stylenya pilih radial dan atur juga scale nya sesuai keinginan anda


Langkah 2(Buat text dan tentukan effectnya)

Pada langkah ini buatlah tulisan sesuai keinginan anda dan cari font yang cocok,kali ini saya akan gunakan Font (Knight Brush)



Setelah kita menentukan tulisan,kita akan berikan effect dasar pada tulisan yang telah kita buat
Untuk membuka jendela layer style klik 2kali pada layer yang diinginkan
Kita akan buat dua efek dasar,yang pertama gradient overlay dan yang kedua STROKE

Pada bagian gradient overlay,usahakan cari warna yang kombinasinya bagus contohnya seperti warna dibawah ini


Setelah gradient overlay,berikan effek hitam pada pinggiran textnya,ceklis stroke dan tentukan warna dan ukurannya


Langkah 3(Buat efek gelembung)

Pada langkah ini kita akan membuat efek gelembung sehingga membuat text nya lebih menarik

Pertama buat layer baru dengan mengeklik icon dibawah ini


Lalu pilih pentool untuk membuat seleksi,pada seleksinya buat melengkung mengikuti teksnya



Setelah itu warnai area yang diseleksi di layer baru dengan paint bucket tool,untuk warnanya kita gunakan warna putih atau boleh juga warna terang lainnya


Dan Hasilnya seperti gambar dibawah ini


Setelah kita membuat efek dengan seleksi,lalu kita buat juga efek dengan brush tool(gunakan brush dengan hardness 100% seperti gambar dibawah ini


Karena anda sudah tau cara membuat efek,buat lah efeknya lebih banyak lagi


Dan ini lah hasil dari metode sebelumnya


Langkah 4(Buat background lebih menarik)

Pada langkah ini kita akan buat,karya kita lebih menarik

Untuk itu kita buat beberapa titik pada background dengan brush yang tebal seperti gambar dibawah ini

Hasil dari tutorial



Inilah hasil dari tutorial ini,mohon maaf apabila adanya kesalahan pada kata" saya pada artikel ini,mohon komentar nya apabila saya melupakan sesuatu,terimakasih karena telah membaca postingan ini ikuti google+ saya untuk tutorial yang akan datang lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar