Sabtu, 27 Januari 2018

Tutorial Photoshop Cara membuat VENOM EFFECT

Hallo,Pada kesempatan kali ini saya akan memposting bagaimana cara untuk membuat Efek VENOM,Bagi yang pernah nonton spiderman pasti tau siapa itu VENOM,Baik tanpa basa basi lagi saya akan langsung menunjukan caranya langkah demi langkah

Untuk Bahan dan model bisa didownload pada link dibawah ini
Brush
Model
Wajah venom
Logo venom

LANGKAH 1(Buka gambar & seleksi)

Karena Gambar model sudah sangat tinggi ukuran dan kualitasnya,jadi langsung saja dibuka
dengan(Klik File,Open dan pilih gambar modelnya)


Setelah dibuka,seleksi bagian modelnya dengan pen tool seperti gambar dibawah ini


Setelah selesai diseleksi tubuhnya untuk membuat seleksi klik kanan lalu pilih make selection


Setelah itu buat tubuh yang diseleksi menjadi layer baru dengan tekan (Ctrl+J)


Untuk mengatur contrast dan warna,menjadi abu" (Klik kanan pada layer hasil copy,lalu pilih hue/saturation)


Setelah anda sesuaikan(Klik kanan pada layer hue saturationnya,lalu pilih create clipping mask)dan pastikan hue/saturationnya diatas layer model hasil copy)


Setelah itu buka gambar background tembok caranya sama seperti yang pertama,lalu pilih move tool
seperti dibawah ini lalu tarik ke halaman yang sedang kita edit,untuk mengubah backgroundnya


Taruh layer background dibawah layer model


Setelah itu kita buat bayangan modelnya

Dengan menggandakan layer modelnya dengan cara(CTRL+J) Pada layer model


Lalu klik dua kali pada layer model yang kita duplikat dan ceklis color overlay dan inner shadow
untuk warna pada color overlay pilih warna hitam


Untuk membuat nya seperti bayangan pilih menu (Filter,Blur lalu pilih Gaussian Blur)


LANGKAH 2(Lakukan masking pada layer)

Lalu duplikat lagi layer model utama dengan(Ctrl+J)dan beri efek color overlay dan beri warna hitam,lalu atur opacity nya




Dan buat layer mask dengan klik icon sepertu gambar dibawah ini


Lalu diatur maskingnya dengan brush seperti dibawah ini


Dan Hapus dengan brush hitam bagian yang ingin dihilangkan,lalu di kembalikan lagi dengan brush putih untuk mengembalikannya gunakan brush yang sudah saya sediakan seperti dibawah ini


LANGKAH 3(Tambahkan Elemen Venom)

Buka Gambar wajah venom yang sudah kita download dan buka juga logo nya

Setelah dibuka seleksi wajahnya dengan pentool,lalu pindahkan hasil seleksi dengan move tool dan tarik ke halaman utama kita

 

Lalu berikan Masking pada layer wajah venom seperti yang sudah di praktekan sebelumnya



Lalu buka Gambar logo dan pindahkan ke halaman utama dengan pentool


Letakan logo di atas layer tubuh



Buat efek cakar pada tangan yang menjadi hitam dengan liquify

LANGKAH AKHIR (Tambahkan efek seperti percikan hitam)

Untuk membuat hasil lebih menarik mari kita buat dengan brush tool



HASIL AKHIR


Sekian Tutorial dari saya semoga berguna untuk anda,terimakasih telah membaca


Tidak ada komentar:

Posting Komentar